Latest News

Wednesday 11 June 2014

Daftar Lagu Resmi Piala Dunia dari Tahun ke Tahun

Musik merupakan hal yang universal dan bisa diaplikasikan di bidang apapun, termasuk olahraga. Ajang Piala Dunia misalnya, tak ketinggalan selalu menghadirkan lagu resmi di tiap penyelenggaraannya untuk menyemarakkan event 4 tahunan tersebut. FIFA selaku badan penyelenggara resmi World Cup selalu menunjuk artis tertentu beberapa bulan sebelum dimulainya Piala Dunia untuk menyiapkan official song World Cup nanti. Lagu resmi Piala Dunia ini akan dinyanyikan di acara pembukaan dan penutupan atau opening dan closing ceremony saat Piala Dunia. Selain itu lagu resmi tersebut akan menjadi lagu backsound dalam penayangan official di saluran TV dunia. Biasanya musik dan lirik lagu resmi Piala Dunia akan berkaitan dengan tuan rumah penyelanggara.

Lagu Piala Dunia 2014 sendiri berjudul We Are One (Ole Ola) yang dinyanyikan penyanyi rap Pitbull yang berduet dengan penyanyi pop Jennifer Lopez dan Claudia Leitte. Sementara lagu Piala Dunia yang paling populer mungkin adalah lagu Waka Waka dari Shakira di Piala Dunia 2010 lalu. Lagu Waka Waka menjadi hits dunia dengan jumlah download mencapai jutaan kali di internet. Berikut tim Museum Musik akan sajikan daftar lagu resmi World Cup Piala Dunia dari tahun ke tahun. 

Daftar Lagu Resmi Piala Dunia dari Tahun ke Tahun

Daftar Lagu Resmi Piala Dunia dari Tahun ke Tahun

Piala Dunia : Artis/Penyanyi - Judul Lagu
  • Piala Dunia 1962 Chile : Los Ramblers - El Rock del Mudial
  • Piala Dunia 1966 Inggris : Lonnie Donegan - World Cup Willie
  • Piala Dunia 1970 Meksiko : Roberto do Nascimento - Futbol Mexico 70
  • Piala Dunia 1974 Jerman : Lonnie Donegan - Futbol
  • Piala Dunia 1978 Argentina : Buenos Aires Municipal Symphony - Anthem
  • Piala Dunia 1982 Spanyol : Placido Domingo - Mundial '82
  • Piala Dunia 1986 Meksiko : Stephanie Lawrence - A Special Kind of Hero
  • Piala Dunia 1990 Italia : Edoardo Bennato & Gianna Nannini - Un'estate Italiana
  • Piala Dunia 1994 Amerika : Daryl Hall & Sounds of Blackness - Gloryland
  • Piala Dunia 1998 Prancis : Ricky Martin - La Copa de la Vida (The Cup of Life)
  • Piala Dunia 2002 Korea-Jepang : Anastacia - Boom
  • Piala Dunia 2006 Jerman : Il Divo feat. Toni Braxton - The Times of Our Lives
  • Piala Dunia 2010 Afrika Selatan : Shakira - Waka Waka
  • Piala Dunia 2014 Brazil : Pitbull feat Jennifer Lopez & Claudia Leitte - We Are One


Itulah informasi mengenai daftar lagu Piala Dunia yang resmi dari tahun ke tahun. Kumpulan file mp3 lagu lagu Piala Dunia tersebut bisa didownload di internet secara gratis alias free. Selain itu juga terdapat lagu lagu pendukung lainnya yang terdapat dalam album resmi Piala Dunia tiap penyelenggaraannya. Tentunya dengan adanya lagu lagu resmi Piala Dunia tersebut diharapkan akan semakin menyemarakkan pesta sepakbola 4 tahunan tersebut di mata dunia.


-infolagupop-

No comments:

Post a Comment

Recent Post